News

Kamis, 01 Desember 2011

Stop HIV dan AIDS


Rabu, 23 November 2011

Warga Saksikan Pernikahan Ibas-Aliya via Layar Lebar


REPUBLIKA.CO.ID, CIPANAS, CIANJUR - Ratusan warga Cipanas mulai memadati lapangan di depan Istana Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Kamis (24/11) pagi untuk menyaksikan layar lebar yang disediakan terkait prosesi pernikahan Edhie Baskoro Yudhoyono dengan Siti Rubi Aliya Rajasa.

ANTARA melaporkan, sejak pukul 08:45 WIB ratusan warga mulai memadati lapangan dan menyaksikan layar lebar ukuran 4m x 6m yang menampilkan slide foto "pre wedding" Ibas dan Aliya serta beberap foto masa kecil kedua calon pengantin.

Sementara itu, di jalan raya di depan Istana Cipanas, tamu undangan terus berdatangan antara lain Menteri PU Djoko Kirmanto, Menlu Marty Natalegawa, Duta Besar Meksiko, Duta Besar Korea Selatan, Duta Besar Brunei Darussalam, Duta Besar Inggris, Duta Besar Malaysia dan sejumlah pejabat lainnya.

Puluhan polisi lalulintas (Polantas) dibantu oleh anggota TNI tampak mengatur lalu lintas. Beberapa mobil tamu berkualifikasi VIP dipersilahan masuk langsung di Istana Cipanas, sementara tamu undangan biasa diarahkan ke lapangan di depan Istana Cipanas.

Acara di Istana Cipanas, direncanakan berlangsung hingga pukul 12:00 WIB. Selanjutnya pemangku hajat, Presiden Yudhoyono dan Hatta Rajasa akan menggelar resepsi pernikahan di Jakarta Convention Centre (JCC) pada Sabtu (26/11) pukul 19:00 WIB.

Acara akad nikah akan berlangsung di ruang Yudhistira Istana Cipanas dengan kapasitas tempat duduk bagi undangan 28 kursi, sementara undangan lain yang tidak masuk ke ruang Yudhistira ditempatkan di sisi lain Istana Cipanas.

Namun demikian melalui sejumlah televisi yang disiapkan, acara akad nikah dapat disaksikan secara langsung.

Pernikahan ibas dan Aliya habiskan 40 Milliar Rupiah

JAKARTA, PedomanNEWS.com -The Royal Wedding Ibas -Aliya putera dan puteri Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Menko Perekonomian Hatta Rajasa bernilai Rp.40 miliar. Pernikahan akan dilangsungkan di Istana Cipanas Jumat 24 November 2011, sedangkan resepsi perkawinan dengan mengundang 1.000 tamu dilangsungkan di JCC hari Minggu 26 November 2011.

Informasi bahwa Royal Wedding itu senilai Rp.40 miliar dilansir oleh tabloid Cek & Ricek asuhan wartawan senior Ilham Bintang dengan judul "Perkawinan 40 Miliar" . sementara itu beberapa publik mendapatkan informasi dari beragam media bahwa biaya perkawinan itu Rp.12 miliar. Juru bicara Presiden SBY, Julian Pasha juga tak mau memberikan informasi berapa biaya perkawinan akbar tersebut.

Di sisi lain ada pedagang kecil bernama Dede Jaelani (45) hanya terdiam lesu, matanya menatap lurus bangunan Istana Kepresidenan Cipanas tepat di depan warungnya. Pasalnya, bangunan warung nasi pikulan tempat Dede dan keluarga mengais rejeki, harus rela dibongkar petugas demi kelancaran pesta pernikahan. ”Kalau toh hanya diminta untuk menutup sementara demi menghormati hajatan besar keluarga Presiden kami sangat bisa menerima, tapi kalau untuk selamanya, ini benar-benar membunuh ekonomi keluarga saya. Sebab, warung pikulan yang dirintis oleh ayah saya H Uju Jaelani sudah buka semenjak era pemerintahan Presiden Soekarno. Artinya bangunan warung berukuran 4 x 6 meter ini sudah menghidupi keluarga besar kami, lebih dari setengah abad silam,” seperti diungkapnya kepada Lensa Indonesia.com.

Bila betul The Royal Wedding ini bernilai Rp.40 miliar, berarti berlipat kali dari harta kekayaan Presiden SBY sendiri yang melaporkan ke KPK seluruh kekayaannya hanya bernilai Rp 7.616.270.204 total pada November 2009.

7 Hal tentang Pernikahan Ibas & Aliya


1. Akad nikah digelar tepat di hari ulang tahun ke-31 Ibas, pada 24 November 2011. Acara lamaran yang diadakan pada 26 April 2011 lalu juga diadakan saat Aliya ulang tahun ke-25.
2. Pernikahan Ibas dan Aliya mempersatukan dua kebudayaan, Jawa dan Palembang. Rencananya saat akad nikah, kedua calon mempelai akan mengenakan busana adat Palembang, sesuai asal Aliya. Sementara resepsinya, memakai adat Jawa, sesuai asal Ibas.
3. Jelang pernikahan, Ibas dan Aliya akan menggelar pesta bujang. Pesta dibuat sesuai kebudayaan masyarakat pesisir Sungai Komering (Palembang).
4. Tienuk Riefki yang sebelumnya merias untuk Royal Wedding Keraton Jogjakartajuga dandani Ibas dan Aliya.
5. Pasangan Ibas dan Aliya menyebar 3.600 undangan untuk pesta pernikahan mereka. Di kartu undangan tertulis, seluruh tamu tidak boleh membawa hadiah apapun saat datang ke acara resepsi di JCC.
 6. Untuk memperlancar acara akad nikah, protokol kepresidenan memesan langsung seluruh hotel yang ada di sekitar Istana Cipanas.
7. Sederet penyanyi ternama siap menghibur tamu undangan pesta pernikahan Ibas dan Aliya. Mereka di antaranya, Anggun, Afgan, Sandy Sandoro, Mike Mohede, Rio Febrian. Para penyanyi akan diiringi Dian HP Orchestra.
Sumber: Wolipop.com

Pernikahan ibas dan aliya

Hari ini, tanggal 24 November 2011, Putra dari Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono "IBAS" telah resmi meminang Putri dari Bapak Hatarajasa " ALIYA ", pernikahan yang berlangsung di Istana Presiden Cipanas Puncak ini diperkirakan menjadi pernikahan termewah di Indonesia untuk tahun ini.

Sabtu, 12 November 2011

Komodo Indonesia termasuk pemenang kontes 7 keajaiban alam dunia 2011

Nopember 13th, 2011 
pengumuman pemenang atau finalis tujuh keajaiban dunia baru yang diprakarsai oleh yayasan new seven wonders telah dilakukan tanggal 11 november 2011 yang lalu. berikut ini adalah daftarnya berdasarkan abjad
AMAZON
HALONG BAY
IGUAZU FALLS
JEJU ISLAND
KOMODO
PUERTO PRINCESSA UNDERGROUND RIVER
TABLE MOUNTAIN
menurut pemrakarsanya, akan diadakan verifikasi atas keabsahan hasil pemilihan kemudian hasilnya akan diumumkan dan ditetapkan dalam upacara resmi awal tahun 2012.

Jumat, 11 November 2011

Indonesia Ditengah Perbincangan DUNIA





Jakarta - Indonesia selalu memposisikan diri sebagai negara yang ada disetiap pembahasan mengenai masa depan perekonomian dunia yang diwarnai oleh krisis-krisis mini, seperti krisis utang di Eropa saat ini. Itu dimungkinkan karena selain aktif pada kerjasama ekonomi Asia Pasifik (APEC), ASEAN, dan ASEAN Plus Three, Indonesia juga menjadi perwakilan ASEAN dalam kelompok negara-negara G-20.

"Selalu saja dalam ASEAN, ASEAN Plus, APEC, dan dalam G20, selalu saja masalah masa depan ekonomi dunia yang dibicarakan. Selain itu juga dibahas isu mengenai keberlangsungan perekonomian dan mengatasi ketidakseimbangan kekuatan ekonomi dunia. Atas dasar itu, dibahas secara detail cara mengatasi utang luar negeri yang tinggi, dan bagaimana mengatasi krisis-krisis. Itu selalu menjadi isu hangat," ujar Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa di Jakarta belum lama ini.

Adapun dalam menghadapi krisis keuangan dan perekonomian global, Hatta menegaskan kembali bahwa sepuluh aksi yang digunakan pemerintah pada saat menghadapi krisis keuangan tahun 2008, masih relevan dipakai saat ini. Sepuluh tindakan itu merupakan instruksi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada 9 Oktober 2008.

Adapun kesepuluh instruksi Presiden terkait penanganan krisis tahun 2008 adalah pertama, terus memupuk rasa optimisme dan saling bekerjasama sehingga bisa tetap menjagar kepercayaan masyarakat. Kedua, pertumbuhan ekonomi sebesar enam persen harus terus dipertahankan antara lain dengan terus mencari peluang ekspor dan investasi serta mengembangkan perekonomian domestik.

Ketiga, optimalkan APBN untuk terus memacu pertumbuhan dengan tetap memperhatikan social safety net (jaring pengaman masyarakat) dengan sejumlah hal yang harus diperhatikan yaitu infrastruktur, alokasi penanganan kemiskinan, ketersediaan listrik serta pangan dan BBM. Keempat, kalangan dunia usaha diminta tetap mendorong sektor riil agar dapat bergerak.

Kelima, semua pihak agar lebih kreatif menangkap peluang di masa krisis antara lain dengan mengembangkan pasar di negara-negara tetangga di kawasan Asia yang tidak secara langsung terkena pengaruh krisis keuangan AS. Keenam, galakkan kembali penggunaan produk dalam negeri sehingga pasar domestik akan bertambah kuat.

Ketujuh, perkuatan kerjasama lintas sektor antara pemerintah, Bank Indonesia, dunia perbankan serta sektor swasta. Kedelapan, semua kalangan diminta menghindari sikap ego sentris dan memandang remeh masalah yang dihadapi. Hilangkan budaya ego sentris dan juga kebiasaan 'bussines as ussual'.

Kesembilan, berkait dengan tahun politik pada 2009, semua pihak diminta memiliki pandangan politik nonpartisan serta mengedepankan kepentingan rakyat di atas kepentingan golongan maupun pribadi termasuk dalam kebijakan-kebijakan politik. Sepuluh, semua pihak diminta melakukan komunikasi yang tepat dan baik pada masyarakat.

"Indonesia sudah belajar mengalami krisis, Itulah makanya kami menjaga momentum pertumbuhan kita. Kami juga menjaga ekspor. Jika ekspor terganggu, kami akan menjaga mesin-mesin produksi agar tetap beroperasi, tidak mengurangi tenaga kerja. Sekaligus meningkatkan pasar di dalam negeri, sebab pangsa pasar dalam negeri kita kuat," tutur Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) ini.

sumber : www.detik.com

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Design Blog, Make Online Money